SEMUA tentang WakTu

Pada akhirnya...
semua
akan jadi masa lalu,

kemarin, hari ini, esok atau lusa.

Wednesday, February 10, 2010

A little thing that make life better: Buanglah sampah pada tempatnya

Once upon a time, temen adikku mengeluh di status facebook-nya, gimana sih kota ini, baru hujan sedikit banjir, hujan sedikit macet, belum lagi asap... (yang belakangan gue yang nambahin... ^_*...).

Akhirnya, aku jadi kepikiran untuk nulis ini. Ga nyambung ya. Tapi ini adalah ungkapan kekecewaanku pada banyak orang yang tak mau ikut peduli memelihara lingkungan (dengan tidak mengurangi rasa hormatku pada orang2 yang mengabdikan dirinya untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik). Jangankan untuk menciptakan sesuatu yang lebih baik, hanya untuk memelihara saja sulitnya bukan main. Ambil salah satu contoh mudah yang bisa kita lakuin, buang sampah pada tempatnya. Dulu aku sering nongkrong sore2, makan kacang rebus atau jagung rebus di pinggir pelabuhan Bengkalis (tempat yang aku panggil "Pasir Berbisik") bersama temen2 dan sepupu, aku kesel bener ngeliat orang2 yang dengan santainya membuang tongkol jagung, kulit kacang, plastik sisa minuman ke laut, padahal apa susahnya membuang sampah pada tempatnya, kalo pun tempat sampahnya ga tersedia, apa susahnya sih dibawa dulu sampai nemu tempat sampah. Temen2ku bilang," wah mentang2 orang Bapedalda nih". Ini ga ada hubungannya dengan tempat aku kerja, tapi bukannya setiap orang seharusnya sadar untuk memelihara lingkungan supaya nyaman ditempati, indah dipandang. (Mudah2an sekarang kondisi Pasir Berbisik tidak seperti itu lagi).

Balik lagi ke topik awal, bencana banjir, bencana sampah, kebakaran hutan, sebagian besar itu akibat ulah manusia juga. Jadi, kalopun kita tidak bisa melakukan hal besar untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik, mari kita bersama memelihara yang telah ada. Untuk kita, dan anak cucu kita nanti.

...................This message was provided by a staff of Regional Environmental Board, Bengkalis Regency, Indonesia.................
..................... (^_^)

No comments: